-->

Begini Cara Membuat Pot Bunga Cantik dari Botol Plastik

Cara Membuat Pot Bunga dari Botol Bekas - Jangan pernah membuang botol plastik bekas pakai sembarangan apalagi bukan pada tempatnya, alih-alih membuangnya mendingan botol tersebut kita sulap menjadi sebuah hiasan unik berupa vas bunga yang cantik dari barang bekas, seperti pembahasan kali ini yang mengulas bagaimana cara membuat pot bunga dari botol bekas yang tentu ini merupakan sesuatu yang menarik untuk terus disimak dan dapat dijadikan sebuah referensi anda dalam memanfaatkan barang bekas untuk dijadikan sebuah karya unik dan menarik.

Cara Membuat Pot Bunga Cantik dari Botol Plastik Bekas
Cara Membuat Pot Bunga Cantik dari Botol Plastik

Di bawah ini adalah tutorial membuat pot bunga dari botol bekas plastik yang bisa dibilang cukup mudah dan praktis, tetapi dengan hasil yang cukup menarik, jika kamu membuatnya dengan baik, maka hasilnya juga akan cukup bagus

Perlu diketahui, tutorial ini hanya bersifat sebagai pembuka ide saja, untuk mendapatkan hasil yang lebih baik sesuai keinginan anda, silahkan kembangkan sendiri dengan kreatifitas masing-masing sehingga menghasilkan karya yang lebih baik daripada tutoroal ini.

Cara Membuat Pot Bunga Cantik dari Botol Plastik Bekas:

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat pot bunga dari botol plastik adalah sebagai berikut:

Cara Membuat Pot Bunga Cantik dari Botol Plastik Bekas
Cara Membuat Pot Bunga Cantik dari Botol Plastik Bekas
  • Siapkan Botol Plastik bekas
  • Piringan CD
  • Cat Kayu Dengan Warna Pilihan Sesuai Keinginan
  • Pemotong, Seperti Gunting dan Cutter
  • Lem (lem tembak disarankan)

Jika semua bahan dan peralatan di atas sudah siap, sekarang saatnya proses pembuatannya, langsung saja, berikut ini proses pembuatan vas bunga botol plastik. Silahkan ikuti step by step:

Cara Membuat Pot Bunga Cantik dari Botol Plastik Bekas
Cara Membuat Pot Bunga Cantik dari Botol Plastik Bekas

  1. Pertama, silakan potong botol plastik bekas, untuk panjangnya sesuaikan dengan anda sendiri.
  2. Silakan membuat bentuk yang lebih kreatif. atau seperti yang terlihat di gambar. Jika mempunyai ide lainnya bisa di coba sendiri.
  3. Selanjutnya, tempelkan bagian tutup botol tersebut ke piringan CD ("lihat gambar di atas)", gunakan lem untuk merekatkannya, pastikan lem anda kuat dan kokoh agar tidak mudah lepas.
  4. Berikan cat pada kedua potongan botol untuk memberi warna agar lebih terlihat menarik
  5. Terakhir, silakan di jemur atau di biarkan hingga benar-benar kering.
  6. Selesai, pot bunga cantik dari botol bekas-pun kini sudah jadi, sekarang kamu bisa memberinya bunga alami ataupun bunga hiasan.
Cara Membuat Pot Bunga Cantik dari Botol Plastik Bekas
Cara Membuat Pot Bunga Cantik dari Botol Plastik Bekas

Bagaimana, cukup mudah bukan? Apakah anda tertarik untuk membuatnya dirumah? jika menurut anda itu mudah dan indah, silakan langsung mencari bahan-bahannya yang kami rasa tidak sulit. Kemudian mulai membuatnya sesuai langkah-langkah yang telah kami jelaskan di atas.

Baca Juga:
Aneka kerajinan tangan dari botol bekas

Demikian artikel tentang Cara Membuat Pot Bunga Cantik dari Botol Plastik Bekas  yang dapat kami sampaikan kali ini, jangan lupa untuk membaca artikel tentang kreatifitas lainnya di bawah ini.

0 Response to "Begini Cara Membuat Pot Bunga Cantik dari Botol Plastik"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel